Pengalaman punya mobil Chevrolet Zafira

Pertama kalinya ngerasain punya kendaraan eropa merupakan kebanggan tersendiri walau belinya second 🙂 , yup jenis yang saya miliki adalah Zafira tahun 2000 keluaran dari Chevrolet america dan kemudian dimerger dengan opel german.

Pada awal punya kondisinya sangat cukup baik kalau diliat dari sudut padang kami sebagai orang awam yang tidak tau kondisi mobil, yang penting body ok, mesin beninig suaranya dan ngk ada kebocoran serta kelengkapan ok. Akhirnya karena kami sudah tertarik dari awal dibeli juga dech tuh zafira keluaran tahun 2000 dengan kapasitas engine 1800 cc.

Singkat cerita kami berencana membawa kendaraan tersebut untuk pulang kampung kemagelang melalui jalur pantura. dari Bekasi berangkat jam 9 malam waktu itu bulan februari kalau ngk salah dan berangkatlah kami sekeluarga melalui jalur pantura dan sempat merasakan jalan tol bakrie yang baru, selama diperjalanan tidak dirasakan adanya masalah yang berarti pada mesin dan kaki-kaki roda depan dan belakang, semuanya lancar-lancar saja, sampai akhirnya didaerah pemalang dikarenakan kondisi saya yang mengendarai sudah lelah saya dan keluarga akhirnya memutuskan untuk berhenti sejenak disalah satu masjid diaderah tersebut untuk istirahat dan melaksanakan shalat shubuh kebetulan jam sudah menunjukan jam 4:30 pagi. cukup cepat memang dari bekasi ke pemalang hanya ditempuh dalam waktu 7 jam.

Nah setelah selesai istirahat dan shalat, kami berniat melanjutkan perjalanan ke mangelang dengan perkiraan jam 10 pagi sudah sampai disana, namun ternyata kedaan berkata lain, mesin zafira tidak mau dihidupkan sama sekali padahal sebelumnya tidak ada gejala apapun yang menyebabkan engine shutdown, bahkan kami sempat mengisi bahanbakar dipombensin dalam keadaan mati dan dihidupkan kembali tanpa masalah.adaapakah gerangan????

padahal sebelum berangkat kami sempat melakukan pengecekan terlebih dahulu kebengkel resmi dibilangan kalimalang, memang sih waktu itu sempat diinformasikan oelh teknisinya bahwa coilnya dah harus diganti dikarenakan sudah jelek dan sama yang punya dulu cuman di solasi saja dengan selang aer..weeww..tapi karena dibilang masih bisa pakai ya sudah diakalin dulu aja karena uang yang kita punya cuman buat service standart aja..akhirnya saya coba call ke bengkel yang dikalimalang untuk dipandu pertolongan pertama, namun masih belum juga berhasil dan diputuskan untuk dilakukan Storing ke bengkel terdekat yaitu diaerah pekalongan yang merupakan bengkel resmi rekanan chevrolet.

Setelah dibawa dan dilakukan pemeriksaan diasumsikan problemnya adalah :

##ECU (Electronic control Unit)

##Coil (rangkaian pengapain yang terhubunglangsung ke busi dan ECU)

karena stok Coil di pekalongan ngk ada saya coba cari ke semarang cukup jauh memakan jarak tempuh 6jam bolakbalik sungguh melelahkan, setelah didapat sparepartnya dan dicoba dipasang engine zafira masih belum mau up, berarti tinggal satu suspect lagi yakni ECU. mengingat harganya yang tidak murah kami coba mintakan ke teknisi untuk dicarikan solusi perbaikan ECU tersebut dengan cara diservice namun masih belum juga membuahkan hasil padahal sudah 3-4kali balikan dari jakarta kalimalang karena servicenya hanya bisa dijakarta.

yasudah dikarenakan tidak bisa juga diperbaiki kami memutuskan untuk membeli yang baru walau harganya sangat mahal, kalau di belikan barang bisa mendapatkan satu motor Vario baru…wooow fatastis memang untuk semua ECU yang hanya sebesar kotak CD (Compact Disk), kendala selanjutnya adalah untuk programmingnya karena ECU baru tersebut masih kosong maka harus diisi program dan harus sesuai dengan IMO (Imobilizer) yang terpasang di kendaraan sebagai pengaman dan control unitnya…wah otomatis harus kembali ke pekalongan dan mencopot IMO tersebut…

Setelah IMO dicopot dan dibawa kejakarta selanjutnya diprogram ECU tersebut inipun banyak kendalanya dikarekan alat pemrogramannya rusak..akhirnya nunggu lagi…setelah selesai dan dengan banyak berdoa proses pemrograman telah selesai dan tinggal dipasang saja dikendaraan.

kamipun berangkat ke pekalongan malam hari dan tiba dipekalongan pagi hari benar benar jarak yang sangat jauh…setelah tiba langsung dipasang IMO dan ECU tersebut dikendaraan……dan…..alhamdulillah engine zafira kami kemabli menyala setelah 3 bulan lebih dalam kondisi mati tidak bisa hidup sama sekali…

Setelah dianalisa ternyata penyebab kerusakan adalah sbb :

##Kondisi coil yang sudah sangat jelek memicu percikan api pembakaran pada akselerasi tinggi sehingga kemungkinan terjadi kebocoran electrical akibat seal yang kurang baik dan menyebabkan coomponent ECU terbakar dimana fungsi ECU ini adalah untuk controling Engine apabila rusak maka engine tidak akan bisa menyala

##lebih baik mengganti barang yang sudah terindikasi bermasalah dibandingkan harus menunggu rusak dulu dan mengakibatkan kerusakan yang lebih parah

skrng kondisi mobil sudah cukup lumayan enak dan ada beberapa compenonen yang sudah mengalami penggantian dengan yang baru yaitu :

  • Filter bensin
  • Filter udara
  • Filter Oli
  • ECU
  • Coil
  • Air Mag
  • Canvas Rem Depan Belakang
  • Fuel Pump
  • Selang Radiator

Selanjutnya saya akan melakukan service untuk penggantian packing oli pada block mesin dikarekan adanya kebocoran oli pada bagian bawahnya dan bengkel yang saya percayai yaitu bengkel bapak RIYANTO AAC motor yang ada dibekasi, beliau adalah specialis mobil chevrolet dan opel dan biayanyapun cukup masuk akal tidak seperti bengkel resmi yang cukup mahal karna sifatnya resmi dan sudah punya nama.

kalau teman-teman ada yang punya kendaraan chevrolet maupun opel saya rekomended ini bengkel cukup memuaskan kerjanya dan dengan biaya yang masuk akal…

adapun alamatnya adalah :

jl Siliwangi, dekat pintu kemang pratama 3 namanya AAC Motor

Contact person pak Riyanto 0818187206 jangan lupa kalau kesana bilang dapet referensi dari bayu yah….

salam pengguna chevrolet